Home » , » Banjir Bandang Terjang Kota Padang Enam Orang Dikabarkan Hilang Terbaru

Banjir Bandang Terjang Kota Padang Enam Orang Dikabarkan Hilang Terbaru

Written By Unknown on Selasa, 24 Juli 2012 | 09.42

PADANG - Hujan lebat yang mengguyur Kota Padang menjelang magrib tadi membuat beberapa aliran sungai di Padang meluap ke kawasan kampus Universitas Andalas, Batu Busuak Kecamatan Pauh dan kawasan Lubuk Kilangan Padang, Sumatera Barat.

Berdasarkan info dari Manajer Pusdalops PB BPBD Sumbar, Ade Edwar, akibat peristiwa itu dikabarkan enam orang hilang, dan beberapa rumah diseret arus. "Tadi kami dapat laporan dari masyarakat, ada enam orang dilaporkan hilang, dan beberapa rumah diseret arus sungai. Itu info sementara yang kami dapat," katanya, Selasa (24/7/2012).

Saat ini BPBD Padang dan Tim SAR sedang melakukan pencarian di kawasan Pauh dan mengkroscek kebenaran laporan tersebut. Sampai pukul 21.18 WIB Padang masih diguyur hujan.


Share this article :

Posting Komentar